-->

Lokasi Wisata Jogjakarta Terbaru & Terpopuler yang Wajib Dikunjungi! Update 2021

Wisata Jogjakarta Heha Sky View Ter Hitz 2022 

Wisata Jogjakarta via Instagram.com

Yogyakarta merupakan salah satu kota tujuan wisata yang ter-ikonik diIndonesia. Taksedikit ruang destinasi wisata yang dapat kalian eksplor dan menikmati salahsatu keindahannya.

Apakah kamu sudah mengunjungi semua destinasi tersebut? Jika sudah, tidak ada salahnya menjelajahi tempat wisata terbaru yang ada di Jogja untuk mendapatkan pengalaman wisata tersendiri.

Memaksimalkan kekayaan alamnya, Jogja tak pernah kehabisan tempat wisata baru. Mulai dari pantai, gardu pandang, hutan dan wilayah perbukitan adalah deretan tempat wisata Jogja terbaru yang patut untuk kamu kunjungi. Berikut tempat wisata Jogja terbaru untuk liburan yang mengasyikkan.

 

Heha Sky View, tempat nongkrong asyik sambil selfie sepuasnya

Heha SkyView merupakan area selfie serta cafe & resto yang menawarkan spot selfie yang indah. Setiap sudut Heha SkyView didekorasi dengan menarik agar pengunjung puas berfoto, mulai dari ruang makan indoor, balkon, kolam, hingga tangga sekalipun. Spot wisata Jogja terbaru ini juga menyuguhkan city view Jogja dan sekitarnya dari ketinggian bukit.

Heha SkyView memiliki restoran sendiri yang bisa kamu kunjungi di ruang indoor, tetapi disini ada pula kios-kios UMKM yang menawarkan menu camilan dan minuman segar yang bisa kamu nikmati di ruang outdoor. Di sini kamu bisa memesan makanan seperti salad, sate taichan, milk tea, french fries, pasta, hingga salad.

Alamat            :  Jl. Dlingo-Patuk No.2, RT.001/RW.001 Desa, Patuk, Kec. Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55862

Jam buka        : Jumat s/d Minggu pukul 10.00-00.00 WIB; Senin-Kamis pukul 11.00-23.00 WIB

Retribusi         : untuk berfoto mulai dari 15.000,-

Harga menu    : Mulai dari 20.000,-

 

Menikmati Indahnya halaman ala desa Jogja di Taman Bunga Puri Mataram

Lokasi wisata terbaru di Jogja ini memberikan gambaran sebuah wahana wisata permainan untuk semua kalangan, baik remaja, berumur, maupun anak-anak. Selain itu, kalian juga dapat menjadikan lokasi wahana ini sebagai memoriam dikemudian hari, karena keindahannya.

Untuk lokasi wisata Taman Bunga Puri Mataram dibuka pada tahun 2018, yangmana terdapat banyak wahana sederhana pedesaan, misal taman kelinci, sepeda ditengah danau kecil, terapi ikan, dan pasar ndelik(tersembunyi). Semua area lokasi wisata ini tertata dengan keariifan warga setempat tepatnya di desa Yogyakarta pada umumnya.

Selain itu, kalian juga disuguhi dengan berbagai keindahan tanaman guna memanjakan para pengunjung untuk area berfoto ria. 

Adapun yang dapat kalian nikmati ketika berkunjung ke area lokasi wisata ini yaitu berbagai rangkaian bunga yang berwarna-warni dan berbagai rangkaian aksesoris tanaman lainnya yang dapat kalian beli diarea lokasi ini guna oleh-oleh nantinya.  

Alamat        : Drono, Tridadi, Kec. Sleman, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55511

Jam buka    : Setiap hari, 08.00-19.00 WIB

Retribusi     : Tiap wahana dikenakan biaya 10.000,- s/d 30.000,- per orang

 

Sejuknya Alamanda Jogja Flower Garden

Seperti namanya Alamanda Jogja Flower Garden merupakan sebuah tempat wisata yang menawarkan berbagai spot foto terbaik dan terinstagrammable di area lokasi ini.

Kalian para pengunjung dapat mendapatkan spot foto terbaik yang indah, cantik, mulai dari spot dengan keindahan bunga-bunga bermekaran, hingga balon udara yang lokasinya bertepatan ditengah-tengah taman tersebut.

Berwisata ke Alamandamerupakan suatu alternatif lokasi wisata yang mungkin bisa dibilang sangat tepat dan cocok bagi kalian yang sukar akan keindahan alam.

 Salahsatunya lagi lokasi wisata ini dapat melepas penat atau kejenuhan kalian, walaupun itu semua hanya bersifat sementara. 

Dan tentunya kalian disini bisa berkunjung dengan kerabat, pasangan, ataupun keluarga besar ya sobat, guna melepaskan kejenuhan sementara, selamat berkunjung. 

Alamat        : Jl. Tempel – Turi, Ngentak, Bangun Kerto, Kec. Turi, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55551

Jam buka    : Setiap hari, 08.00 – 17.00 WIB

Retribusi     : 15.000,-/orang


Belajar asyik di Jogja Agro Techno Park

Jogja Agro Techno Park merupakan sebuah wisata yang memiliki luas lahan 18 hektar dengan berbagai macam wahana edukasi pertanian, peternakan dan kolam ikan.

 Untuk lokasi wisata ini terbuka untuk umum, guna sarana edukasi masyarakat tentang pentingnya menanam tumbuhan dan salahsatu bentuk sosial peternakan. Adapun area lokasi ini dibentuk dengan suasana khas Jawa.

Selain itu, Lahan area wisata ini dibentuk dengan seindah dan semenarik mungkin, guna menarik perhatian pengunjung dan tentunya sebagai suguhan untuk para pengunjung agar bisa berselfi dan berfoto ria sepuas mungkin. 

Adapun suguhan lainnya dilokasi wisata ini sepertihalnya sepeda ontel, becak dan berbagai macam patung-patung hewan ternak.  Selain berfoto, kalian serta keluarga bisa berkunjung ke berbagai  kandang hewan ternak, serta dapat berkunjung melihat berbagai tanaman sayur-sayuran yang sedang dicteliti para agribisnis. 

Dan disaat panen tiba, biasanya memperoleh banyak pengunjung guna membeli hasil panen tersebut, seperti tomat, atau wortel, dengan harga Rp 5.000,- per kg. 

Alamat        : Sotan, Wijimulyo, Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55671

Jam buka    : 06.00 – 18.00 WIB

Retribusi     : Gratis

 

Bermain anti-mainstream ke Ayunan Langit Watudjaran

Ayunan Langit Watudjaran, yang terletak di atas bukit desa Sabrangkidul, Kabupaten Kulon Progo. Komoditas andalan mereka adalah tempat selfie dengan bentangan alam yang luas ke arah perkebunan dan hutan di sekitarnya. Langit yang biru dan lahan hijau menjadi pemandangan yang menarik untuk kamu yang bosan dengan rutinitas.

Kamu bisa menikmati pemandangan alam lepas dengan menaiki ayunan atau ornamen unik yang disediakan pengelola, seperti sapu terbang ala Harry Potter dan balkon kayu yang menghadap ke alam lepas. 

Waktu yang tepat untuk datang ke sini adalah saat pagi hari, ketika matahari tidak terlalu terik dan akses jalan tidak terlalu gelap. Jika kamu ingin berwisata ke sana, ada baiknya mengendarai kendaraan roda dua karena keterbatasan akses jalan.

Alamat         Sabrangkidul RT.10/RW.05, Coco Leal, Purwosari, Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55674

Jam buka    : Setiap hari, 08.00 – 17.00 WIB

Retribusi     : 30,000,-/ orang. 


Sunset indah di Puncak Kosakora

Untuk area wisata selanjutnya adalah Bukit Karst yangmana bukit ini memiliki bentuk unik yang menjulang tinggi yang berada ditepian pantai.  Adapun destinasi wisata ini menjadi salah satu magnet wisata Jogja terbaru. 

Adapun lokasi wisata ini memiliki ketinggian sekitar 50 Mdpl yang berada diatas Pantai Ngarumput, Gunung Kidul, Jogjakarta. Sedangkan untuk lokasi yang berada dipuncak tebing Gunung Kidul ini, kalian bisa menikmati berbagai keindahan pantai tersebut, yakni indahnya ombak yang bergelombang, angin yang sepoi-sepoi mengiringi keindahan, suasana pantai yang mendukung dengan keindahan alam sekitar, dan keindahan langit yang sudah tersajikan.

Area lokasi wisata di Jogja ini bisa terbilang salahsatu lokasi terbaru yang lumayan menarik untuk kalian kunjungi ya sobat traveller. Kalian bisa berkunjung pada sore hari ataupun di pagi hari guna menikmati keindahan panorama yang sudah tersedia, yaitu indahnya sunrice dan sunset. 

Pemandangan yang bisa menyembuhkan kegundahan ataupun kegalauan walaupun hanya bisa dibilang sesaat yaa sobat, dimana kalian bisa melihat indahnya pemandangan langit  yang berwarna orange, yang diiringi ombak bergelombang, ngin semilir-semilir dan indahnya suasana alam sekitar ya sobat. 

Selain itu bagi sobat yang ingin mendirikan tenda ditepi pantai juga bisa yaa, sobat dapat menikmati secara langsung keindahan pemandangan yang ada disaat sobat traveller berlibur. 

Untuk alamat lokasi wisata ini dapat sobat lihat dibawah ini yaa..

Alamat        :  Banjarejo, Tanjungsari, Area Hutan, Ngestirejo, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881

Jam buka    :  Setiap hari, 24 jam

Retribusi    :  10,000 – 30,000 IDR


Memandang alam lepas dari Bukit Wisata Pulepayung

Wisata Pulepayung suatu area lokasi wisata yang memiliki keanekaragaman wisata yang menunjukkan akan keindahan alamnya. Untuk bertamasya diarea lokasi wisata ini sobat akan memiliki suasana yang berbeda nantinya, terlebih akan memiliki pengalaman yang berbeda pula nantinya dan ketenangan yang berbeda ya sobat. 

Dengan letak lokasi yang terpencil, yang berlokasikan dikawasan perbukitan Menoreh yang menghadap ke arah selatan, dengan keindahan pemandangan alam yang menawan yakni adanya pemandangan suaka margasatwa dan waduk sermo yang akan memanjakan kalian dari atas ketinggian. 

Letaknya terpencil di kawasan perbukitan Menoreh yang menghadap ke arah selatan. Dengan pemandangan suaka margasatwa dan waduk sermo yang akan memanjakan mata kalian dari atas ketinggian ya sobat.

Selain itu sobat, ada lokasi lain yang tidak kalah menarik juga ya sobat, tentunya juga sangat menawan loh.. dan menjadi salah satu area lokasi yang sering digunakan untuk area berselfie tentunya. Lokasi itu yaitu Sebuah Jembatan untuk menuju kearah puncak ya sobat traveller. 

Dilokasi tersebut menyuguhkan keindahan atmosfer yang sejuk, indah, dan menawan lo sobat. Selain itu jembatan tersebut juga instagrammable yah sobat traveller, karena jembatan tersebut terbuat dari kayu-kayu cantik. 

Dan terdapat Jembatan Surga juga ya sobat, yang letaknya berada tepat diatas jurang, yangmana memiliki panorama keindahan alam yang sangat mempesona ya sobat traveller. 

Adapun fasilitas yang tersedia diarea lokasi wisata ini begitu banyak ya sobat, dari beragam spot untuk berfoto yang instagrammable, misal spot angkasa, lolipop, wolu, jembatan surga, hingga area untuk outbond sepeda langit, flying fox, sky swing, dan kursi gantung. Yang memiliki ketinggian wisata kurang lebih 40 meter yang terjamin akan keselamatannya.

Alamat            Soropati, RT.007/RW.003, Hargotirto, Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Daerah  Istimewa Yogyakarta 55653

Jam buka        :  Setiap hari, 08.00-18.00

Retribusi         :  15,000 IDR/wahana, jika ingin mencoba semua wahana siapkan 100,000 IDR/orang.


Dibuat terpesona dari tepi sungai di Lemah Rubuh

Area wisata Lemah Rubuh merupakan sebuah wisata yang menawarkan keindahan akan pemandangan pedesaan yang masih asri yang berada di tepi sungai. 

Terdapat berbagai rumah-rumah kecil atau bisa disebut dengan gubuk-gubuk kecil yang unik, cantik, yang berwarna-warni dan memiliki teras yang menghadap kearah perbukitan tentunya, kebayang kan bagaimana akan keindahannya sobat.. 

Area lokasi wisata ini juga bisa dibilang sangat cocok guna menghilangkan stres ya sobat.. dan memiliki lokasi wisata yang instagramable juga tentunya sobat traveller. 

Adapun nama lokasi wisata ini diambil dari nama dusun tempat wisata ini berdiri ya sobat, yaitu "Dusun Lemah Rubuh" imogiri.

Lokasi wisata ini selain sebagai spot foto terbaik, juga bisa digunakan sebagai area rafting juga ya sobat traveller, guna menyusuri keindahan alam disekitar sungai ini tentunya.

Alamat         : Dusun Lemah Rubuh, Kelurahan Selopamiro, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul

Jam buka     : Setiap hari, 08.00-18.00

Retribusi     : Gratis (kecuali parkir & rafting)

 

Menikmati yang manis dan berfoto sepuasnya di Ice Cream World

Untuk menikmati wahana spot area berfoto pada lokasi ini sangat berwarna-warni ya sobat traveller. Dengan berbagai warna-warni spot berfoto yang memiliki suasana atau pemandangan tersendiri tentunya, yakni dengan berbagai ornamen serba ice cream loh sobat.

Kurang lebihnya terdapat 11 spot untuk berfoto dengan suasan a yang kece badai tentunya ya sobat, dan kalian sobat traveller juga dapat menjadikan sosial media kalian makin kece abis tentunya, dengan adanya berbagai spot foto yang berwarna-warni tentunya.  

Mulai dari ice cream Singapura, Kit-Kat, Oreo, Pool Time Marshmellow, Ginger dengan boneka kue jahe, Poky, Banana, Gold, Alice In Wonderland, dan banyak lagi lainnya.

Disana kalian dapat berkunjung dengan kerabat kalian, sobat kalian, ataupun dengan pasangan kalian ya sobat traveller. Karena wisata ini tersedia untuk berbagai usia ya sobat traveller.  

Dan disetiap pembayaran retribusi sudah termasuk pemesanan satu porsi es krim dan sobat dapat memilih berbagai rasa yang ada

Dan fasilitas yang ada juga lumayan lengkap ya sobat, seperti tersedianya ruang make up dengan wastafel, toilet, mushola, tempat parkir yang luas, dan guest assistant yang akan menemani dan membantu pengunjung

Alamat        : Jl. Solo km. 11 no. 31, Cupuwatu I, Purwomartani, Kec. Kalasan, Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta 55571

Jam buka    : Setiap hari, 11.00-20.00

Retribusi     : 80,000 IDR untuk orang dewasa; 40,000 IDR untuk anak-anak.

 

Geo Tubing ke Lava Bantal

Sisa-sisa lahar gunung yang mengendap di daratan mengeras dan menimbulkan kontur yang unik. Fenomena alam ini menjadikan tepi sungai menjadi destinasi wisata yang menarik dan jadilah masyarakat menyebutnya sebagai Lava Bantal.

Area yang telah menjadi geo heritage ini memiliki luas dua ribu hektar dan telah dibuka untuk umum sebagai wisata alam.

 Berlibur ke sini akan menjadi lebih seru dengan keluarga atau kerabat terdekat, karena pengelola membuka kegiatan geo tubing (susur sungai) yang bisa kamu coba.

 Kamu akan dibekali pelampung dan perangkat pengaman dan merasakan derasnya air di kawasan Lava Bantal. Jika kamu ingin  menggelar acara di sekitar Lava Bantal, terdapat pendopo joglo yang bisa disewa.

Alamat         : Jl. Berbah – Prambanan, Jragung, Kalitirto, Kec. Berbah, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55573

Jam buka     : Setiap hari, 11.00-20.00

Retribusi     : gratis (kecuali parkir, geo tubing & pendopo).

 

Terlena di tengah kabut Puncak Pinus Asri

Wilayah di Bantul yang dipenuhi hutan pinus menawarkan wisata yang menarik untuk dikunjungi turis, salah satunya Puncak Pinus Asri. 

Bagian pembuka wisata alam ini menyajikan hutan pinus yang sejuk. Jalan berbatu dan tingginya pohon pinus menjadi spot foto yang ciamik dan menghasilkan efek gloomy seperti di film Twilight.

Semakin ke puncak, kamu akan menemukan taman bunga yang cantik dan pemandangan cakrawala yang luas. Suasana spot foto semakin berwarna dengan bunga-bunga yang siap menjadi latar. 

Puncak Pinus Asri juga menawarkan gardu pandang yang instagenik menghadap ke hutan.

Alamat        : Jl. Hutan Pinus Nganjir, Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Jam buka    : Setiap hari, 06.00-17.00 WIB

Retribusi     : 6,000 IDR, 2,000-10,000 IDR untuk biaya parkir

 

Uniknya Gardu Pandang Tembelan Kanigoro

Tempat wisata ini sangat pas untuk kamu kunjungi saat pagi hari, karena panorama langit yang luar biasa indah dengan hutan hijau yang menyelimuti daratan. 

Jika kamu datang pada bulan Agustus, kemungkinan besar akan ada kabut yang menyelimuti hutan dan panoramanya akan terlihat makin ciamik.

Pengelola menata beberapa gardu pandang dengan bentuk yang unik dan pastinya instagenik banget. 

Ditambah dengan pemandangan kali Oyo di antara dua tebing, rasa lelah kamu menyusuri jalan setapak yang naik-turun dijamin bakal terbayar.

Alamat        : Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Jam buka    : Setiap hari, 06.00-17.00 WIB

Retribusi     : 5,000 IDR, 2,000-10,000 IDR untuk biaya parkir

 

Bebas berfoto ke Puncak Segoro

Gardu pandang Puncak Segoro adalah spot foto tepi pantai dengan beraneka macam ornamen. 

Dari sini kamu bisa memandang Samudra Hindia yang biru, terutama saat sore hari menjelang matahari terbenam, ditemani langit berwarna jingga dan angin sepoi-sepoi.

Meski harus menempuh jarak 45 kilometer dari pusat Kota Yogyakarta, tempatnya tergolong aman dengan struktur bangunan yang kokoh dan akses tangga. 

Fasilitasnya juga sudah lengkap dengan toilet, dan food court kuliner khas Jawa yang menggugah selera.

Alamat           : Wiloso, Girikarto, Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55872

Jam Buka      : Setiap hari, 06.00-17.00

Retribusi      : 5.000,-, 2.000,-,5.000,- untuk biaya parkir

 

Syahdunya gemericik air di Grojogan Watu Purbo

Sebenarnya air terjun ini sudah ada sejak tahun 70-an akan tetapi baru dibuka untuk umum 2 tahun silam. 

Grojogan Watu Purbo terkenal dengan pemandangannya yang sangat indah dengan 6 tingkat air terjun yang menjulang tinggi.

 Pemandangan paling bagus terlihat saat pagi hari, ketika matahari terbit dan kicauan burung bersahut-sahutan menyapa pengunjung.

Batu-batuan yang menghiasi sungai juga tak kalah eksotis, sangat ideal untuk menjadi tempat berpijak saat bermain air. Tempat ini dibuka untuk segala usia dan akses jalannya juga tidak terlalu sulit. Sangat cocok untuk kamu menikmati pagi hari yang segar.

Alamat        : Bangunrejo, Merdikorejo, Kec. Tempel, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55552

Jam buka    : Setiap hari, 09.00-17.00

Retribusi    :

 

Memandang langit dengan wanginya kebun teh di Bukit Isis Kulon Progo

Bukit ini adalah tempat yang ideal untuk kamu menikmati pagi dan senja. Luasnya cakrawala dengan bentang alam yang khas tentu akan memanjakan waktu liburan kamu. Di sini kamu bisa berfoto dengan latar alam yang asri dan sejuknya dataran tinggi Kulonprogo.

Tak hanya gardu pandang, kamu juga bebas berfoto di kebun teh bukit ISIS yang letaknya saling berdekatan. Meski berlokasi di sekitar perkampungan, tempat wisata Jogja terbaru ini sudah dilengkapi dengan toilet, ruang P3K dan akses jalan yang nyaman.

Alamat        : Nglinggo Barat, Pagerharjo, Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 54183

Jam Buka    : Setiap hari, 06.00-17.30

Retribusi    :

 

Nyore ke Bukit Mojo Gumelem

Gardu pandang Bukit Mojo Gumelem merupakan salahsatu area wisata jogjakarta yang memiliki keindahan yang menawan, yang memiliki bentuk yang unik dan sangat cocok guna area berfoto ria. 

Yang biasa disebut dengan sangkar unggas, ayunan, dan teras ngopi. Yang lokasinya berhadapan dengan jurang yang sangat cocok untuk lokasi nongkrong diwaktu sore hari. 

Alamat        : Kanigoro, Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Jam buka    : Setiap hari, 24 jam

Retribusi     :

Itulah berbagai area atau tempat lokasi wisata terbaru yang ada di Jogjakarta yang dapat direkomendasikan untuk para sobat traveller tentunya. 

Semua tempat wisata dapat sobat kunjungi dan nikmati dengan harga terjangkau tentunya yaa sobat traveller, dijamin setelah berkunjung ke lokasi wisata ini sobat traveller akan menjadi refressh dan dapat menghilangkan rasa lelah ataupun penat para sobat traveller.

 Tunggu apa lagi sobat, segeralah berkunjung dan berikan ulasan sobat di kolom komentar dibawah ini ya sobat, berbagi pengalaman sobat ketika sudah berkunjung ke lokasi wisata ini kepada sobat traveller lainnya ya sobat :)  

Terima kasih sobat traveller, semoga informasi yang kami sampaikan bermanfaat untuk sobat traveller yang ingin berkunjung nantinya, Selamat Berkunjung ke kota Jogjakarta, selamat berlibur :) 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

For Complete Post, Please Visit Site map



Read Also:

Subscribe by Email

Post a Comment

Translate

Copyright © | by: Me